Arsip:

Seminar

KULIAH PERDANA SASTRA ARAB UGM : MENGOPTIMALKAN POTENSI, MENGGAPAI KESUKSESAN

Seperti yang telah kita ketahui, banyak masyarakat yang masih memandang sebelah mata Program Studi Sastra Arab dikarenakan menurut pandangan mereka, Sastra Arab tidak memiliki prospek kerja yang jelas dan lain sebagainya. Selasa (15/9) melalui platform Google Meet, Program Studi Sastra Arab UGM mengadakan kuliah perdana online dengan tema “Mengoptimalkan Potensi, Menggapai Kesuksesan” sebagai wujud pembuktian bahwa lulusan Sastra Arab pun dapat meniti berbagai karir dan meraih kesuksesan. Pada kesempatan ini, Sastra Arab kedatangan salah satu alumni hebat yang sudah banyak berkecimpung pada dunia perlindungan anak dan psikologi keluarga, yaitu Ibu Rita Pranawati, S.S. M.A. Beliau merupakan alumni Sastra Arab UGM dan lulusan terbaik dari FIB UGM tahun 2000. Saat ini, beliau menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) 2017-2022.

Prof. Dr. Syamsul Hadi, S.U. M.A. Guru Besar Sastra Arab UGM dan selaku pengantar dari kegiatan ini mengungkapkan betapa senang dan bangganya beliau melihat generasi-generasi baru Sastra Arab dan tak lupa pula mendoakan agar generasi penerus ini dapat mengembangkan ilmunya dan kelak menjadi seorang ilmuan-ilmuan.

Ibu Rita menyampaikan banyak hal, salah satunya adalah 3 hal yang harus dilakukan sebagai seorang mahasiswa yang sedang berproses dan memiliki rentetan impian, yaitu membaca, mencatat, dan refleksi. Dengan membaca, seseorang akan mendapatkan banyak ilmu baru dan memudahkan dalam membuat sebuah karya tulis. Banyak orang yang sudah membiasakan membaca namun lupa untuk mencatat. Mencatat bukan hanya apa yang disampaikan, tapi juga mencatat poin-poin penting untuk kita ingat. Kita kerap kali berhenti pada membaca atau mencatat hingga lupa untuk melakukan refleksi.

Penting bagi mahasiswa untuk membangun kebiasaan-kebiasaan baik yang dibangun berlandaskan ilmu pengetahuan. Cobalah untuk bersikap sebagai seorang intelektual, yang tidak akan berbicara sembarangan tanpa berlandaskan data. Tidak ada cara instan dalam menggapai kesuksesan, percayalah dengan proses dan nantikan hasil baiknya di kemudian hari.

“Untuk orang-orang yang meremehkan Sastra Arab, patahkan statement mereka dengan prestasi. Dalam melakukan apapun juga harus mempunyai daya juang tinggi. Bagaimana tau kecewa kalau tidak berani mencoba? Jangan mudah menyerah dengan keadaan,” ujar Ibu Rita.

Beliau juga menjelaskan salah satu hal yang dinilai di dunia kerja yaitu leadership. Leadership bukan masalah menang atau kalah, tetapi bagaimana kita bisa mengatasi masalah dan maju bersama. Kemampuan tersebut dihitung dari kemampuan bekerja dalam tim, menyelesaikan masalah, dan berkomunikasi dengan baik terhadap orang lain.

WEBINAR NASIONAL: TANTANGAN MAHASISWA SASTRA ARAB

Pandemi virus korona yang melanda Indonesia dan berdampak luas pada seluruh aspek kehidupan, tidak menghentikan Sastra Arab UGM untuk terus berinovasi dan melakukan gebrakan baru. Kamis (21/5) melalui media Google Meet, Sastra Arab UGM mengadakan Webinar Nasional yang diikuti mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia dengan tema “Tantangan Mahasiswa Sastra Arab”. Seminar online tersebut diisi oleh 3 pembicara handal, Drs. H. M. Aji Surya, S.H., M. Si, selaku Wakil Duta Besar RI untuk Mesir, Prof. Dr. Sangidu, M. Hum selaku dosen Sastra Arab UGM dan Atdikbud Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Kairo 2009-2013, dan Abdul Jawat Nur, S.S., M. Hum selaku dosen dan sekretaris prodi Sastra Arab UGM.

Seminar diawali dengan pemaparan dan penjelasan dari Abdul Jawat Nur mengenai peran alumni Sastra Arab dalam dunia kerja. Beliau mengatakan alasan mengapa lulusan Sastra Arab banyak diterima di dalam dunia kerja yaitu karena kurikulum yang telah ditetapkan prodi sangat sesuai, meliputi pengetahuan dan ketrampilan yang diberikan saat di kelas. Di samping memperlajari kebudayaan dan sastra Arab, mahasiswa juga mempelajari bahasa asing seperti Turki, Rusia, dan Ibrani. Banyak prospek kerja yang bisa dibidik oleh lulusan sastra arab, seperti penerjemah, konselor, akademisi, dan peneliti bidang bahasa, sastra, dan budaya Arab.

Narasumber berikutnya adalah Drs. H. M. Aji Surya, S.H., M. Si,. “Sebagaimana yang dikatakan Pak Nadiem Makarim tentang merdeka belajar, saya memahami tiga hal. Pertama, di zaman sekarang bahkan zaman yang akan datang ijazah adalah hal yang tidak terlalu penting, esensinya jangan mengejar ijazah tapi mengejar ilmu pengetahuan. Kedua,  guru atau dosen itu sebagai penggerak dan mengharuskan mahasiswanya harus aktif. Ketiga,  kita harus belajar lintas disiplin ilmu karena tidak cukup dengan satu disiplin ilmu”, ujar Aji Surya. Aji Surya juga membagikan 10 kiat supaya mahasiswa sastra Arab menjadi kompetitif di masa sekarang dan yang akan datang.

Masalah mengenai tantangan di bidang akademik dipaparkan oleh Prof. Sangidu, M. Hum. Kunci yang harus dimiliki setiap mahasiswa sastra Arab adalah tekun. Karena menurut beliau, orang rajin akan mengalahkan orang yang pintar yang cenderung meremehkan mata kuliah. Terdapat dua api pengobar semangat dalam belajar bahasa arab yang terdapat dalam Q.S Al Isra’ yaitu mahasiswa hendaknya senantiasa melakukan ibadah sholat malam agar diberikan tempat yang terpuji oleh Allah dan dimudahkan dalam memahami materi. Sedangkan dalam Q.S. Al Mujadalah yaitu Allah senantiasa akan mengangkat derajat orang yang beriman dan berilmu. “Orang yang bisa bahasa Arab itu tidak ada pensiunnya dan tidak ada habisnya. Manfaat yang didapat sangatlah banyak. Jangan minder, insyaallah banyak manfaatnya”, ujar Prof. Sangidu.

 

YAUMUL LUGHOH 2019

 

Pada tahun ini, IKMASA kembali mengadakan perlombaan Yaumul Lughoh dengan tema “Menghidupkan Bahasa Arab di Bumi Gadjah Mada”. Yaumul lughoh merupakan salah satu acara IKMASA yang bertujuan untuk meningkatkan semangat mahasiswa dalam mempelajari bahasa Arab dan mengasah potensi mahasiswa dalam berbagai skill dan perlombaan berbahasa Arab. Perlombaan ini dilaksanakan pada hari Sabtu-Minggu, 26-27 Oktober 2019 lalu di Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada.

Perlombaan ini terdiri dari empat cabang perlombaan, diantaranya : Baca Puisi Arab, Menyanyi Arab, Membaca Berita Arab, dan Debat Bahasa Arab. Terdapat perbedaan diantara Yaumul Lughoh tahun ini dengan tahun-tahun sebelumnya, Yaumul Lughoh yang pada tahun-tahun sebelumnya hanya ditujukan untuk mahasiswa sastra Arab, dan tahun ini Yaumul Lughoh membuka kesempatan bagi mahasiswa–mahasiswa dari prodi lain di Universitas Gadjah Mada untuk ikut berpartisipasi dalam  acara Yaumul Lughoh ini.

Acara ditutup dengan Diskusi dan Bedah Buku dengan tema: “Menggali Ekspresi Feminitas Cinta Nizar Qobbani bersama Musyfiqur Rahman (Penerjemah Buku “Begitulah Kutulis Sejarah Perempuan” Nizar Qobbani)  dan Fazabinal Alim (Admin Sastrarab.com) kemudian dilanjut dengan pembagian hadiah dan sertifikat kepada para pemenang lomba Yaumul Lughoh 2019.

INSPIRING ALUMNI: MEMBUKA JENDELA DUNIA MENGGAPAI ASA

Prodi Sastra Arab kembali menggelar Stadium General yang dilaksanakan pada hari Rabu, 21 Agustus 2019 lalu. Acara ini diikuti oleh seluruh mahasiswa aktif sastra Arab UGM mulai tahun 2015 sampai mahasiswa baru tahun 2019. Pada stadium general kali ini tema yang diusung adalah “Membuka Jendela Dunia Menggapai Asa” dengan menghadirkan dua alumni prodi Sastra Arab yang sangat menginspirasi, yaitu Tohir Mustofa S.S. M.A (penerima beasiswa Ampere Exellence) dan Fatah Sirojjuddin Fahmi S.S (Founder Ezroq Developer).

Acara diawali dengan penampilan-penampilan dari Departemen Seni IKMASA (Ikatan Mahasiswa Sastra Arab) dan sambutan oleh Kaprodi sastra Arab, Amir Ma’ruf M.Hum. Rangkaian acara berikutnya adalah apresiasi berupa pemberian sertifikat terhadap  mahasiswa sastra Arab yang telah mengharumkan nama prodi sastra Arab.

Ada yang unik pada stadium general kali ini. Tidak seperti acara serupa sebelumnya, acara kali ini dibagi menjadi dua sesi. Sesi yang pertama adalah sharing pengalaman oleh kedua pembicara dan sesi yang kedua adalah pendalaman materi dari masing-masing pembicara berupa workshop. Peserta stadium general diberikan kesempatan untuk mengambil kupon di entrance gate yang nantinya digunakan sebagai tiket masuk workshop.

Tohir membuka dengan semangat yang menjalar keseluruh ruangan. Pria yang masuk sastra Arab pada tahun 2012 ini, membagi pengalamannya saat masih nenjadi mahasiswa dan perjuangannya mendapatkan beasiswa. Tohir juga menyampaikan pengalamannya sebagai mahasiswa yang mendapatkan beasiswa S2 dan kuliah di Prancis.  Tak kalah menariknya, pengalaman yang disampaikan pembicara kedua, Fatah Sirojjuddin. Fatah membagi pengalaman saat menjadi mahasiswa, jatuh bangunnya dalam kehidupan, dan akhirnya menemukan apa yang benar-benar diinginkan. “Belajar koding itu memang sulit, tapi pasti bisa dilakukan”, ujar Fatah yang kini menekuni bidang startup.