Arsip:

Prestasi

Muhammad Ghazi Al Ghifari Raih Predikat Wisudawan Tercepat FIB di Wisuda UGM Periode III 2025

Muhammad Ghazi Al Ghifari Raih Predikat Wisudawan Tercepat FIB di Wisuda UGM Periode III 2025

Yogyakarta, 28 Mei 2025 – Sebanyak 13 mahasiswa Program Studi Sastra Arab Universitas Gadjah Mada (UGM) mengikuti prosesi wisuda Program Sarjana Periode III Tahun Akademik 2024/2025. Salah satu mahasiswa, Muhammad Ghazi Al Ghifari, meraih predikat sebagai wisudawan tercepat di lingkungan Fakultas Ilmu Budaya (FIB) dengan masa studi 3 tahun 6 bulan 12 hari.

Pencapaian tersebut diumumkan oleh Dekan FIB, Prof. Dr. Setiadi, M.Si., dalam acara Mangayubagya Wisudawan/Wisudawati FIB yang diselenggarakan di Auditorium Soegondo FIB UGM pada Rabu, 28 Mei 2025, pukul 13.00 WIB. Dalam acara yang berlangsung khidmat, Al Ghifari juga tampil sebagai perwakilan wisudawan untuk memberikan sambutan. Dalam sambutannya, ia menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan kepada para wisudawan. Ia juga mendorong rekan-rekan lulusan untuk menjaga integritas serta mengamalkan ilmu yang diperoleh selama menempuh pendidikan di kampus.

Muhammad Ghazi Al Ghifari merupakan mahasiswa asal Desa Petaling Banjar, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Ia diterima sebagai mahasiswa Sastra Arab UGM pada 25 Mei 2021 melalui jalur Penelusuran Bibit Unggul Berprestasi Seni. Setelah menyelesaikan tujuh semester studi, ia menjalani sidang skripsi pada 12 Februari 2025 dengan judul Kualitas Terjemahan DeepL dalam Penerjemahan Teks Fiksi dari Bahasa Arab ke dalam Bahasa Indonesia. Ia dinyatakan lulus dengan IPK 3,93 dan resmi menyandang gelar Sarjana Sastra (S.S) pada 28 Februari 2025 di usia 21 tahun 6 bulan.

Al Ghifari mengungkapkan bahwa tidak ada strategi khusus dalam menyelesaikan studi secara cepat. Ia konsisten menulis skripsi setiap hari, walau hanya satu paragraf, dan rutin berkonsultasi dengan dosen pembimbing setiap pekan. Dukungan dari kedua orang tua juga menjadi motivasi utamanya untuk segera menyelesaikan studi dan melanjutkan ke jenjang magister.

Al Ghifari menyampaikan bahwa Program Studi Sastra Arab UGM merupakan tempat yang ideal untuk mempelajari bahasa, sastra, dan budaya Arab. Prodi ini telah terakreditasi unggul di tingkat nasional dan internasional, serta didukung oleh dosen yang kompeten dan profesional. Ia berharap Prodi Sastra Arab terus meningkatkan kualitasnya agar semakin dikenal di kancah global.

Sebagai rencana ke depan, Al Ghifari berkomitmen untuk melanjutkan studi magister dengan fokus pada isu-isu politik, ekonomi, dan budaya di Timur Tengah.

 

Penulis: Muhammad Ghazi Al Ghifari

Candra Solihin Raih Juara 3 Putra Duta Bahasa DIY 2025

Candra Solihin Raih Juara 3 Putra Duta Bahasa DIY 2025

Yogyakarta, 23 Mei 2025 — Mahasiswa Program Studi Sastra Arab, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Gadjah Mada, Candra Solihin, berhasil meraih Juara 3 Putra dalam ajang Pemilihan Duta Bahasa Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta 2025. Penghargaan tersebut diumumkan pada Malam Penganugerahan yang digelar pada Jumat, 23 Mei 2025 pukul 19.00 WIB di Ruang Bima, Balai Kota Yogyakarta.

Dalam malam final yang penuh antusiasme tersebut, Candra tampil membanggakan bersama Elvira Sundari, rekan satu jurusan dari Sastra Arab UGM, yang berhasil meraih Juara 1 Putri. Keduanya menunjukkan prestasi luar biasa dalam ajang yang bergengsi ini dan turut mengharumkan nama Universitas Gadjah Mada.

Pemilihan Duta Bahasa DIY merupakan program tahunan yang diselenggarakan oleh Balai Bahasa Yogyakarta (BBY) untuk menjaring generasi muda yang berkompeten di bidang kebahasaan dan kesastraan. Proses seleksi berlangsung jauh sebelum malam penganugerahan, dimulai dari seleksi berkas, kemudian dilanjutkan dengan wawancara, pembekalan, hingga penjurian pada malam puncak. Materi yang diujikan meliputi potensi diri, wawasan kebahasaan, serta kemampuan bahasa asing.

Kepala BBY, Drs. Anang Santosa, M.Hum., menegaskan bahwa Duta Bahasa bukan hanya ajang kompetisi, tetapi wadah untuk mencetak agen perubahan yang mampu menjaga dan mengembangkan bahasa Indonesia, melestarikan bahasa daerah, serta menguasai bahasa asing. Ajang ini juga selaras dengan upaya pencapaian SDGs 4: Quality Education dan SDGs 16: Peace, Justice and Strong Institutions melalui pemberdayaan generasi muda dalam penguatan literasi, bahasa, dan budaya.

 

 

Penulis: Candra Solihin

Elvira Sundari Raih Juara 1 Duta Bahasa DIY 2025

Elvira Sundari Raih Juara 1 Duta Bahasa DIY 2025

Yogyakarta, 23 Mei 2025 — Mahasiswi Program Studi Sastra Arab, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Gadjah Mada, Elvira Sundari, berhasil meraih Juara 1 Putri dalam ajang Pemilihan Duta Bahasa Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta 2025. Penghargaan tersebut diumumkan pada Malam Penganugerahan yang digelar pada Jumat, 23 Mei 2025 pukul 19.00 WIB di Ruang Bima, Balai Kota Yogyakarta.

Dalam malam final yang penuh antusiasme tersebut, Elvira tampil gemilang bersama Razif Raihan Rasyid, mahasiswa Fakultas Peternakan UGM, yang dinobatkan sebagai Juara 1 Putra. Kedua mahasiswa UGM tersebut akan mewakili Daerah Istimewa Yogyakarta dalam Pemilihan Duta Bahasa Nasional. 

Pemilihan Duta Bahasa DIY merupakan program tahunan yang diselenggarakan oleh Balai Bahasa Yogyakarta (BBY) untuk menjaring generasi muda yang berkompeten di bidang kebahasaan dan kesastraan. Proses seleksi berlangsung jauh sebelum malam penganugerahan, dimulai dari seleksi berkas, kemudian dilanjutkan dengan wawancara, pembekalan, hingga penjurian pada malam puncak. Materi yang diujikan meliputi potensi diri, wawasan kebahasaan, serta kemampuan bahasa asing.

Kepala BBY, Drs. Anang Santosa, M.Hum., menegaskan bahwa Duta Bahasa bukan hanya ajang kompetisi, tetapi wadah untuk mencetak agen perubahan yang mampu menjaga dan mengembangkan bahasa Indonesia, melestarikan bahasa daerah, serta menguasai bahasa asing. Ajang ini juga selaras dengan upaya pencapaian SDGs 4: Quality Education dan SDGs 16: Peace, Justice and Strong Institutions melalui pemberdayaan generasi muda dalam penguatan literasi, bahasa, dan budaya.

 

Penulis: Elvira Sundari

Putri Azkia Raih Terbaik 2 MHQ dalam Ajang Liga MTQ Tingkat Universitas Gadjah Mada Tahun 2024

Putri Azkia Raih Terbaik 2 MHQ dalam Ajang Liga MTQ Tingkat Universitas Gadjah Mada Tahun 2024

Yogyakarta, 22 September 2024 – Putri Azkia Nisfiatul Laili, mahasiswi Sastra Arab Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada (UGM), berhasil mengukir prestasi pertamanya di tingkat universitas. Pada ajang Liga Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) UGM 2024 yang  diselenggarakan oleh Komunitas MTQ UGM, Azkia berhasil meraih Terbaik 2 cabang Musabaqah Hifdzil Quran (MHQ).

Kompetisi ini dilaksanakan sebagai ajang untuk untuk mempersiapkan kafilah UGM di ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an Mahasiswa Nasional (MTQMN) XVII 2025 yang terdiri dari beberapa cabang lomba dan diikuti oleh ratusan peserta dari mahasiswa berbagai fakultas di UGM.

Cabang lomba MHQ terbagi menjadi 3 kategori, yaitu 10 juz, 20 juz dan 30 juz. Sedangkan Azkia mengikuti MHQ kategori 20 juz yang diujikan dari juz 1 sampai juz 20 menggunakan bacaan murattal. Saat perlombaan, ia berhasil menjawab soal-soal dengan lancar di depan para dewan juri dan peserta lainnya. Ia mengungkapkan jika awalnya ragu karena persiapan yang singkat dan persaingan yang cukup ketat. Namun, melalui usaha dan kerja kerasnya, ia mampu membuktikan kualitas dirinya dan layak mendapatkan posisi terbaik ke-2 serta mengalahkan belasan peserta lainnya. Mengingat dirinya yang masih mahasiswa tahun pertama, ia tidak menyangka dapat bersaing dengan mahasiswa mahasiswa kakak tingkat di atasnya.

Azkia mengungkapkan rasa syukurnya atas penghargaan tersebut dan menekankan pentingnya untuk menjadi mahasiswa yang percaya diri dan berkualitas. “Ajang ini tidak hanya melatih kemampuan, namun juga mengajarkan pentingnya meningkatkan kepercayaan diri dan kualitas diri dalam berkompetisi”, ujarnya. 

Prestasi Azkia dalam ajang Liga MTQ UGM ini tidak hanya membawa nama baik Program Studi Sastra Arab, tetapi juga sejalan dengan nilai-nilai Sustainable Development Goals (SDGs), terutama pada poin ke-4 yaitu Pendidikan Berkualitas. Prestasi ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk terus berkontribusi dalam bidang Al-Quran dan bidang lainnya. Semoga pencapaian ini menjadi langkah awal bagi Azkia untuk terus berkarya dan berkontribusi lebih luas dalam bidang Al-Quran serta mengharumkan nama UGM di kancah nasional maupun internasional.


Penulis: Putri Azkia Nisfiatul Laili